Minggu, 22 Mei 2016

Model Pasar Bersih Galuh Mas untuk Contoh Pasar Lain

Model Pasar Bersih Galuh Mas untuk Contoh Pasar Lain
Kali ini artikel masih tentang pasar bersih yang berada di karawang.
Masyarakat Karawang antusias menyambut pembukaan Pasar Bersih yang berlokasi di area Galuh Mas, Kecamatan Teluk jambe Timur, Mereka berharap keberadaan pasar bersih ini menjadi pilihan tepat berbelanja sehat tanpa harus becek-becekan.

Menurut salah satu warga karawang, selama ini selalu berbelanja untuk kebutuhan sehari-hari di Pasar Baru, Karawang. Setiap berbelanja, pakaiannya hampir dipastikan terkena noda lumpur karena jalan di pasar itu memang selalu becek.

Ibu tersebut berharap, pasar bersih tidak hanya dibangun di Galuh Mas, tetapi juga di semua kecamatan di wilayah Karawang. Dengan demikian pasar di Karawang dapat menjadi contoh untuk pasar lain.

Di tempat yang sama, Direktur Utama PT.Galuh Citarum, Bp.Mandra P. Shakti berkata, pihaknya sengaja membangun pasar bersih pusat hunian terpadu Galuh Mas adalah agar masyarakat koat karawang dapat berbelanja dengan nyaman.

Bp Mandra juga mengatakan bahwa dengan adanya keberadaaan pasar bersih di negara lain sangat diminati masyarakat. Kami ingin hal positif itu ditularkan ke Karawang,".

Dikatakan, pembangunan pasar bersih tersebut memiliki segi edukasi bagaimana mengelola pasar secara sehat, nyaman, dan aman. "Jika dikelola dengan baik, ternyata pasar tidak bau.

Artikel terkait lainnya mandra p shakti bersama galuh mas bangun pasar bersih sebesar 40 miliar.